Peringati Sumpah Pemuda, Cabdisdik Aceh Tenggara Gelar Kegiatan Jalan Santai

E-DUKASI.CO.ID-Kutacane. Ribuan masarakat umum dan pelajar SMA/SMK Kabupaten Aceh Tenggara menghadiri acara jalan santai Fun Walk 2023 yang di adakan oleh Dinas Cabang Dinas Pendidikan Wilayah Kabupaten Aceh Tenggara, Minggu (29/10/2023).

Acara dimulai dari Stadion H. Sahadat Kutacane, para peserta berjalan santai sejauh dua kilometer, dengan mengambil rute mengelilingi perkotaan, dan kembali lagi ke titik awal keberangkatan. Kemudian dilanjutkan dengan pembagian Doorprize berupa Laptop, HP, Tas sekolah, Buku, Sepatu, Dispenser, Kompor Gas dan hadiah lainnya bagi peserta yang beruntung.

Jufri.RM, S.Pd., M.Si Kacabdin Aceh Tenggara sekaligus Ketua Panitia mengatakan, kegiatan ini dalam rangka memperingati momen hari sumpah pemuda ke-95. Semoga dengan kegiatan ini dapat menumbuhkan kreatifitas dan karekteristik siswa-siswi sebagai generasi penerus agar hidup sehat.

“kegiatan ini dananya bersumber dari pokir Yahdi Hasan Ramud selaku anggota DPRA,” tambah Jufri.

Sementara itu, Anggota DPR Aceh, Yahdi Hasan Ramud dalam sambutannya menyampaikan, ini merupakan momentum yang sangat luar biasa, sehingga kita dapat dipertemukan kembali dan menjalin komunikasi serta kebersamaan dalam memperingati hari sumpah pemuda.

"Kegiatan jalan santai ini dapat membuat tubuh sehat dan pikiran kita juga sehat, diharapkan para pemuda pemudi memikirkan perkembangan terus belajar untuk mencapai dan kesuksesan kedepannya. Jauhi narkoba, karena narkoba dapat merusak generasi anak bangsa," ujar Yahdi

“kita terus mendorong generasi muda untuk meninggalkan hal-hal yang tidak produktif dan terus berusaha mencapai kesuksesan di masa depan,” tambah Yahdi.

“Melalui kegiatan jalan santai, tubuh menjadi sehat dan pikiran pun menjadi sehat. Pada peringatan Hari Sumpah Pemuda ini, diharapkan generasi muda dapat memikirkan masa depannya dan menjauhi narkoba, yang bisa merusak generasi bangsa.

"mari semua pihak untuk terus bersinergi dalam membangun pendidikan yang berkualitas di Kabupaten Aceh Tenggara,” tutup Yahdi. [ ]

 

Editor: Dhani

Related Posts